Analisis dan Desain Sistem E-Canteen Berbasis Aplikasi dengan Metode OOAD

Penulis

  • Eka Rahma Risnawati UPN “Veteran” Jawa Timur

Kata Kunci:

Aplikasi, E-canteen, OOAD

Abstrak

Perkembangan pesat industri teknologi informasi dan komunikasi telah menjadikan perangkat lunak sebagai bagian penting dalam kehidupan manusia. Salah satu implementasi dari Rekayasa Perangkat Lunak adalah sistem e-canteen, yaitu sistem aplikasi pemesanan makanan berbasis aplikasi yang diimplementasikan pada ruang lingkup Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur. Sebelumnya, sistem pemesanan makanan di kampus tersebut masih dilakukan secara manual. Pembeli harus mengantri untuk memesan menu yang diinginkan, dan terkadang tidak ada meja yang tersedia untuk makan di tempat. Hal ini menyebabkan ketidakefisienan waktu dan tenaga bagi pembeli. Di sisi lain, penjual juga sering mengalami penumpukan pesanan dan kesalahan dalam pemenuhan pesanan. Permasalahan-permasalahan tersebut menginspirasi penulis untuk merancang aplikasi e-canteen. Aplikasi ini dirancang dengan menggunakan metode OOAD. Hasil akhir dari perancangan aplikasi ini mempunyai beberapa fitur diantaranya, yaitu menu registrasi, login, proses check in untuk memilih meja, melihat daftar menu, menampilkan harga menu, menu proses checkout pesanan dan menu exit canteen.

Referensi

Afiksih, A. (2022). Perancangan Aplikasi Pemesanan Makanan Berbasis Web di Kantin PT. Pegadaian Kanwil I Medan. Journal of Computer Science and Informatics Engineering (CoSIE), 66-77. https://doi.org/10.55537/cosie.v1i2.61

Arifin, Z., Homaidi, A., & Lutfi, A. (2023, October). RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI KANTIN BERBASIS WEB MENGGUNAKAN LARAVEL DI SDN 4 SUMBERANYAR SITUBONDO. In Prosiding Conference on Research and Community Services (Vol. 5, No. 1, pp. 422-431).

Setiawan, D. (2019, October). Analisis Dan Perancangan Sistem Informasi LENTERA Untuk Membentuk" Smart Society “Di Lingkungan Kampus Menggunakan Metode OOAD (Studi Kasus: Universitas PGRI Madiun). In Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Komunikasi (SENATIK) (Vol. 2, No. 1, pp. 155-159).

Putri Rizqi Khairunnisa, Raissa Nurul Ilmi, Shalli Dyangrosa Permatanurani Balqis (2023). Perancangan Aplikasi Kantin Elektronik (E -Canteen) Klik-EAT! UNS Berbasis Web (Vol.3 No.1)

Vega Revaldy, Widhy Hayuhardhika Nugraha Putra, Buce Trias Hanggara (2020, Juni). Pengembangan Aplikasi E-Canteen Dengan Pembayaran Non-Tunai Berbasis Android Untuk Siswa SMA Negeri 5 Malang (Vol. 4, No. 6)

Aditiyo Cahyo Nugroho, Gusti Rahana Putra, Desti Fitriati (2019). Implementasi e-Kantin di Fakultas Teknik Universitas Pancasila (Vol. 2, pp. 301 ~ 306)

Rizki Candra Dermawan (Sebtember, 2020). Analisa Dan Perancangan Desain Antarmuka Pengguna Dan Menggunakan Konsep SWOT Untuk Optimalisasi Pelayanan Kantin (Volume 2, No 4)

Faiz Zaki Ramadhan, Rifki Adhitama (Februari, 2023). Perancangan Aplikasi Kantin Elektronik Berbasis Android Menggunakan Metode Scrum (VOL. 2, NO. 1)

Andri, Robin, Muhammad Ridho (2019). Pengembangan Aplikasi E-Kantin berbasis mobile dan web (Vo.4, No.2)

Lalitha V, Magesh K, Selvanarayanan A, Keertheshwaran G (March 2022). E-Canteen Management System based on Web Application (vol 2, No 1). 10.1109/IC3IOT53935.2022.9767984

Mufliha Afiksih (APRIL, 2022). Perancangan Aplikasi Pemesanan Makanan Berbasis Web di Kantin PT. Pegadaian Kanwil I Medan (VOL. 01, NO. 2). https://doi.org/10.55537/cosie.v1i2.61

##submission.downloads##

Diterbitkan

2024-08-29